KENDARI – Terkininesia.com-Dalam rangka mempererat kekeluargaan dengan pelanggan Rumah Makan (RM) Rezky Bandeng Maros yang terletak di Jalan Laode Hadi Bypass menggelar buka puasa bersama dengan mengundang keluarga besar Kerukunan Keluarga Maros beserta Para kerabat.
Buka bersama tersebut digelar di akhir-akhir bulan suci ramadhan dimana terlihat hadir H.Ruslan Selaku Ketua KKM Sultra dan ratusan kerabat serta keluarga hadir baik dari Sulawesi maupun orang Sultra dengan tetap mengikuti protokol kedell
Pemilik RM Rezky Bandeng Maros H. Muhammad Arif mengatakan pihaknya secarat rutin menggelar kegiatan tersebut.
“Rutin saya lakukan kegiatan buka bermasa, terkecuali kemarin pas masa PPKM,” katanya disela kegiatan buka puasa bersama.
Ia juga menambahkan bahwa usaha yang ia dirikan sejak tahun 2015 semakin tahun semakin berkembang.
“Sejak 2015, dan lewat momen seperti ini kita mempererat kekeluargaan,” tambahnya.
Selain itu pihaknya mengungkapkan bahwa sebelumnya ia belum menekuni usaha tersebut.
“Sebelumnya saya hanya jual ikan di pelelangan, nanti 2015 dan sampai sekarang buka usaha begini.
Alhamdulillah setelah saya buka warung ini peminat makan ikan bandeng semakin meningkat dikota Kendari, adapun ikan kami sajikan setiap hari sebelum lebaran berasal dari kabupaten Bombana, “pungkas Pemilik Warung H.Muhammad Arif.
Insya Allah buka bersama seperti ini akan rutin kami lakukan setiap tahunnya, ” tutup Arif ( Sul)



